Menu

Enak dan Sehat, Ini Resep Asparagus Tumis yang Endul dan Cocok untuk Menu Sehat Rumahan!

19 Maret 2025 20:25 WIB
Enak dan Sehat, Ini Resep Asparagus Tumis yang Endul dan Cocok untuk Menu Sehat Rumahan!

Asparagus (Shutterstock/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Moms suka gak sih dengan asparagus? Sayur satu ini diketahui mengandung banyak sekali khasiat untuk kesehatan tubuh lho seperti meningkatkan pencernaan, sumber antioksidan, hingga menjaga kesehatan jantung.

Untuk itu, sayur satu ini sangat cocok untuk dijadikan tumisan di rumah lho Moms! Penasaran gak sih gimana resep tumis asparagus yang bisa kamu coba? Dilansir dari laman Cookpad, intip yuk!

Bahan:

  • 1 pack jamur shimeji
  • 150 grm asparagus segar
  • 50 grm udang dicincang

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih diiris
  • 2 butir bawang merah diiris
  • 1/4 butir bawang bombay diiris
  • 1 sdt kecap asin
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan bahannya, asparagus dipotong potong sesuai selera, jamur shimeji dipotong buang akarnya.
  2. Tumis bawang merah, bawang putih sampai harum, lalu masukkan udang cincang aduk aduk sebentar lalu beri air secukupnya, masak sampai udang berubah warna.
  3. Masukkan asparagus segar aduk aduk sebentar, beri garam, gula, kaldu bubuk dan kecap asin masak sampai layu kemudian masukkan jamur shimeji.
  4. Setelah itu aduk aduk sampai tercampur rata, lalu masukkan bawang bombay aduk aduk lagi sampai layu.
  5. Koreksi rasa kalau rasa udah pas matikan kompor, taruh dalam wadah.
  6. Siap di sajikan.

Baca Juga: Resep Empal Gepuk yang Endul dan Mudah Dibuat, Intip Yuk Moms!

Baca Juga: Dijamin Lahap, Ini Resep Onigiri Keju Ayam yang Cocok untuk Anak Jika Susah Makan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan